Juan Mata telah memperingatkan rekan-rekan satu timnya di Manchester United bahwa mereka harus mempertahankan mental terbaiknya untuk membuat harapan di Europa League tetap hidup. ​Manchester United kini harus membalikkan keadaan setelah menelan kekalahan memalukan 1-2 atas Midtjylland di Europa League babak 32 besar leg pertama demi mewujudkan harapan merengkuh dua trofi musim 2015/16.

Gelandang asal Spanyol tersebut menyatakan timnya harus mengulangi keinginan untuk berjuang yang mereka perlihatkan ketika menghantam Shrewsbury Town di FA Cup ketika mereka sukses mengemas kemenangan telak tiga gol tanpa balas. 

"Yang terpenting dalam pertandingan seperti ini adalah sikap, dan bila Anda sudah siap untuk pertarungan tersebut, anda biasanya akan menang dan kami sukses melakukannya di Shrewsbury," ungkap Juan Mata pada ​Express. 

"FA Cup merupakan sebuah kompetisi yang sangat spesial untuk dimainkan, dan di sana terdapat begitu banyak pertandingan sulit menghadapi tim-tim seperti Shrewsbury. Bila Anda tak memberikan performa yang maksimal dalam pertandingan seperti itu maka anda bisa kalah."

FBL-ENG-FACUP-SHREWSBURY-MAN UTD

"Namun kami tak memberikan ruang bagi mereka dan kami berhasil menciptakan beberapa peluang dari awal pertandingan, dan itulah kunci utamanya. Kami sukses mencetak gol pada babak pertama, dan mencetak satu gol lainnya di babak kedua, jadi kami mampu melakukan pekerjaan yang sangat baik."