​Manchester United dipatikan tak akan diperkuat kiper andalan mereka, David de Gea, dalam leg kedua 32 besar Europa League menghadapi FC Midtjylland pada Jumat (26/2) dini hari WIB.

Penjaga gawang asal panyol mengalami cedera saat melakukan pemanasan pada laga kontra FC Midtjylland di leg pertama pada 19 Februari 2016. Cederanya De Gea memperpanjang daftar pemain United yang masuk ruang perawatan. Absennya De Gea ini dikonfirmasi langung oleh Van Gaal.

"Saya berharap untuk itu (De Gea bisa tampil), tetapi ia tidak akan bermain, itu pasti," kata Van Gaal dilansir ​Sky Sports.

Dua pemain yang dikabarkan siap kembali ke lapangan adalah Marcos Rojo dan Antonio Valencia. Rojo kemungkinan dimainkan tidak sejak awal oleh Van Gaal sementara bagi Valencia, laga melawan Midtjylland dianggap masih terlalu cepat

Tambahan dua pemain cedera itu jelas membuat pusing pelatih Louis van Gaal. Karena sebelumnya dia sudah kehilangan banyak pemain utama, seperti Wayne Rooney, Ahsley Young, Bastian Schweinsteiger, Matteo Darmian, Luke Shaw, Phil Jones, Cameron Borthwick-Jackson dan Will Keane.