​Manajer Manchester United, Louis van Gaal, mengakui bahwa Wayne Rooney kini tak lagi menjadi eksekutor penalti utama timnya. Pelatih asal Belanda itu menyebutkan bahwa Rooney hanya eksekutor ketiga saat ini.

Van Gaal menyiratkan bahwa Juan Mata dan Ander Herrera kini lebih diprioritaskan sebagai eksekutor penalti dan karena keduanya sudah ditarik keluar saat United mendapatkan penalti di masa injury time kala menghadapi Sheffield United, Minggu (10/1) dini hari WIB di babak ketiga FA Cup, Rooney akhirnya bertanggung jawab melaksanakan eksekusi. 

Penyerang Inggris itu akhirnya berhasil melesakkan bola ke dalam jala Sheffield dan mencetak satu-satunya gol dalam laga di Old Trafford tersebut.

"Wayne Rooney adalah pemain ketiga dalam hal mengeksekusi penalti. Saya sudah mengganti pemain nomor satu dan dua, dia beruntung," ujar Van Gaal dikutip ​Mirror.

United sendiri mendapatkan penalti setelah Memphis Depay dijatuhkan pemain Sheffield, Dean Hammond pada masa injury time. Tampil sangat buruk menghadapi tim yang jauh di bawahnya, United bahkan baru bisa melepaskan tembakan ke arah gawang setelah laga berjalan satu jam.