​Manajer Arsenal, Arsene Wenger, merasa yakin pada kualitas kiper cadangannya, David Ospina, jelang pertandingan FA Cup menghadapi Sunderland di Emirates Stadium pada Sabtu (9/1).

"Saya merasa David Ospina diperlakukan secara tidak adil. Apabila anda melihat keseluruhan 2015, kadang fakta bahwa ia bermain selama enam bulan dilupakan. Menurut saya kemampuannya luar biasa," ujar Arsene Wenger dalam sebuah konferensi pers seperti dilansir dari ​Guardian.

Arsenal FC v Olympiacos FC - UEFA Champions League

Sepanjang musim 2015/16, Ospina dijadikan pemain cadangan ketika Arsenal berhasil mendatangkan Petr Cech dari Chelsea. Kiper asal Kolombia ini terakhir dimainkan dalam kekalahan 2-3 dari Olympiacos dalam kompetisi Champions League pada September.

"Saya tidak mendatangkan Petr Cech karena performa dari Ospina, kesempatan untuk mendatangkannya adalah sesuatu yang tidak dapat kami lewatkan. Saya sangat puas dengan kemampuan Ospina, apabila anda melihatnya sepanjang 2015, ia menyelamatkan kami dalam banyak pertandingan," lanjut Wenger terkait performa Ospina.

Wenger merasa Ospina diperlakukan tidak adil karena ia jarang mendapat kesempatan bermain, dan saat ia mendapat kesempatan tersebut, ia melakukan kesalahan yang menyebabkan Arsenal mengalami kekalahan.