Manchester United dikabarkan tak akan memberikan kontrak baru kepada Nick Powell pada musim panas 2016. Pemain berusia 21 tahun tersebut telah bergabung dengan Hull City sebagai pinjaman hingga akhir musim 2015/16, dan ia direncanakan untuk hengkang dari Old Trafford secara permanen setelah masa peminjamannya bersama klub divisi Championship tersebut berakhir.
Manchester United berhasil mendatangkan sang pemain pada tahun 2012 silam dengan nilai transfer sekitar enam juta pound. Namun dalam tiga setengah tahun kebersamaannya bersama dengan skuat Setan Merah, ia hanya mampu memainkan sembilan permainan bersama tim utama besutan Louis van Gaal tersebut.
Menurut Express, Powell dikabarkan akan dilepas oleh Manchester United ketika masa kontraknya berakhir pada musim panas 2016, dengan Manchester United yang takkan memberinya tawaran kontrak baru.
Dalam dua musim terakhir, ia telah dipinjamkan kepada Wigan Athletic serta Leicester City. Namun Louis van Gaal hanya memainkannya dalam dua pertandingan saja di sepanjang musim ini. Van Gaal membawanya sebagai pemain cadangan dalam dua laga pada bulan Desember 2015, di mana Manchester United menelan kekalahan 2-3 atas Wolfsburg di Champions League dan 1-2 atas Bournemouth di Premier League.






0 nhận xét:
Đăng nhận xét