Chinese Super League kini sedang antri untuk bisa memperoleh tanda tangan kapten Chelsea, John Terry. Kontrak pemain asal Inggris tersebut akan habis pada musim panas 2016, dan sepertinya The Blues takkan memberikan perpanjangan kontrak padanya setelah Terry mengonfirmasi bahwa ia dan manajemen klub telah menggelar pembicaraan. 

Chelsea memang bersikeras bahwa mereka masih belum memberikan keputusan akhir terkait kontrak sang pemain, dan Terry juga masih bisa menerima kontrak baru sebelum musim ini berakhir. Akan tetapi, bila memang ia harus hengkang pada musim panas, ia takkan kekurangan tawaran karena Chinese Super League dan Major League Soccer kini menjadikannya sebagai target utama. 

Bahkan Sven-Goran Eriksson yang kini menjadi pelatih Shanghai SIPG percaya bahwa beberapa klub tengah mempertimbangkan untuk mendatangkan John Terry. 

"Semua orang berbicara tentang John Terry di Tiongkok. Ia telah menjadi salah satu bek terbaik di dunia untuk 15 tahun terakhir," kata Eriksson seperti dilansir ​Express. 

Milton Keynes Dons v Chelsea - The Emirates FA Cup Fourth Round

"​Ia telah menjalani semuanya dengan sangat baik dan memiliki begitu banyak tawaran. Ia merupakan salah satu pemain yang paling dikenal di dunia sepakbola. Tiongkok memang membutuhkan para pemain besar sepertinya. Tim yang besar membutuhkan pemimpin yang besar."

Apabila hengkang dan bergabung ke Chinese Super League, John Terry dikabarkan bisa menerima 20 juta pound tiap musimnya, dan ini adalah jumlah yang sangat besar bahkan bagi para pemain top Eropa.