​Manchester United berhasil menjadi tim pertama yang berhasil lolos ke babak kelima FA Cup setelah mengamankan kemenangan 3-1 atas Derby County. Tiga gol dari Wayne Rooney, Daley Blind dan Juan Mata hanya mampu dibalaskan satu kali saja oleh Thorne. 

Detil pertandingan

Peluang pertama yang sangat bagus berhasil didapatkan oleh Manchester United pada menit ketiga, namun harus menemui kegagalan. Bermula dari kerja sama yang sangat apik antara Fellaini dengan Rooney di area pertahanan lawan, umpan disodorkan kepada Anthony Martial. Namun sayang pemain asal Prancis tersebut tak mampu menyelesaikan peluang tersebut dengan baik. 

Manchester United bermain dengan sangat dominan dalam laga ini, namun mereka kesulitan ketika berada di sepertiga akhir lapangan. Klub besutan Louis van Gaal ini terlihat kekurangan kreativitas untuk mengkreasikan sejumlah peluang bagi Rooney yang berada di lini depan. 

Manchester United pada akhirnya berhasil membuka skor terlebih dahulu pada menit 16 dan assist dari Martial. Kapten Setan Merah ini sukses memanfaatkan umpan yang diperolehnya di kotak penalti lawan untuk membobol gawang Carson, meski gol indah tersebut berbau offside

Ketika laga berusia 37 menit, Derby County berhasil menyamakan kedudukan melalui aksi George Thorne. Chris Martin memainkan bola atas untuk kemudian ia sodorkan kepada Thorne yang berlari merangsek ke lini pertahanan Manchster United. Hanya dengan dua sentuhan saja, Thorne berhasil membobol gawang David de Gea. Gol ini sekaligus menjadi penutup babak pertama dan kedua tim berimbang 1-1.

Derby County v Manchester United - The Emirates FA Cup Fourth Round

Memasuki babak kedua, tempo permainan kedua tim berhasil meningkat. Kedua tim sama-sama memburu gol untuk membalikkan keadaan, namun tim tamu tercatat memiliki penguasaan bola yang lebih baik daripada Derby. 

Gol yang ditunggu-tunggu pada akhirnya berhasil tercipta pada menit 65 untuk membuat Manchester United kembali unggul atas Derby County. Daley Blind sukses merobek gawang Scott Carson usai mendapatkan operan dari Jesse Lingard, dan Blind muncul serta berlari dari lini tengah dan membuat kedudukan menjadi 2-1 untuk Setan Merah. 

Bukannya menyamakan kedudukan, Derby County justru kembali kebobolan pada menit 83 berkat aksi Juan Mata. Gol ini bermula dari aksi Martial yang mampu melewati Christie dengan cukup mudah, dan ia mampu mengkreasikan sebuah peluang matang untuk diselesaikan dengan baik oleh Mata. Gol ini sekaligus menjadi penutup pertandingan, dan membuat Manchester United lolos pada babak kelima berkat kemenangan 3-1. 

Susunan pemain

Derby CountyCarson; Cyrus Christie, Richard Keogh, Jason Shackell, Stephen Warnock; Thomas Ince, Jacob Butterfield, Thorne, Johnson, Blackman; Christopher Martin.

Manchester United: David De Gea; Varela, Chris Smalling, Blind, Borthwick-Jackson, Morgan Schneiderlin, Fellaini; Jesse Lingard, Juan Mata, Anthony Martial, Wayne Rooney.