​Bek Liverpool, Dejan Lovren, merasa yakin ia sudah membuktikan kemampuannya sebagai seorang pemain setelah sebelumnya sering menjadi kambing hitam dari pendukung timnya sejak didatangkan dari Southampton.

"Pendukung Liverpool kini melihat saya dengan pandangan yang berbeda. Menurut saya mereka sekarang mulai menyadari kemampuan saya, dan menyesal memiliki pandangan yang berbeda terhadap saya sebelumnya," ujar Dejan Lovren dalam sebuah wawancara seperti dilansir dari ​Daily Mirror.

Sejak didatangkan dari Southampton pada musim 2014/15 dengan nilai transfer £20 juta, Dejan Lovren memang sempat mengalami kesulitan beradaptasi, dan sering kali menjadi target dari kemarahan para pendukung The Reds.

Liverpool v Leicester City - Premier League

"Liverpool jelas adalah sebuah klub yang besar, dan adalah sebuah kejadian normal untuk mendapat kritik. Saya membutuhkan seseorang seperti Jurgen Klopp untuk mendorong saya. Untuk Klopp, saya selalu siap berjuang hingga akhir, tentu juga bagi Liverpool," tutup Lovren terkait perkembangannya bersama Jurgen Klopp musim 2015/16.

Musim ini memang penampilan Lovren, terutama sejak kedatangan Jurgen Klopp sebagai manajer, menjadi lebih konsisten. Saat ini bek Tim Nasional Kroasia tersebut sudah menjadi bagian penting dalam skuat Liverpool, kehadirannya ketika sudah pulih dari cedera akan meningkatkan kualitas pertahanan mereka.

​​