Manchester United gagal meraih kemenangan dari Sunderland setelah mendapat kekalahan 1-2 di Stadium of Light pada Sabtu (13/2). Gol dari Wahbi Khazri dan gol bunuh diri David de Gea menyebabkan United pulang dengan tangan hampa setelah sempat menyamakan kedudukan melalui Anthony Martial.
Detil Pertandingan
Manchester United datang ke Stadium of Light dengan harapan mereka dapat mendekati posisi empat besar Premier League dengan pertandingan empat tim pesaing mereka pada posisi tersebut.
Namun keinginan mereka untuk memperoleh kemenangan dari Sunderland yang sedang berjuang menghindari degradasi langsung mendapat hambatan tiga menit setelah babak pertama dimulai setelah Matteo Darmian melanggar Wahbi Khazri.
Pemain yang didatangkan dari Bordeaux pada bursa transfer musim dingin ini mendapat tugas mengeksekusi tendangan bebas, dan secara mengejutkan berhasil mencetak gol yang tidak mampu dihalau oleh David de Gea.
Ketertinggalan ini menyebabkan Manchester United meningkatkan tekanan mereka ke pertahanan Sunderland. Jelang berakhirnya babak pertama, United mampu menyamakan kedudukan melalui Anthony Martial yang berhasil mencetak gol setelah tendangan Juan Mata ditepis Vito Mannone.
Skor imbang 1-1 tidak mengalami perubahan hingga berakhirnya babak pertama.
Sedang membutuhkan tiga poin untuk menjaga peluang mereka bertahan di Premier League, The Black Cats keluar pada babak kedua dan terus menekan pertahanan tim asuhan Louis van Gaal.
United beberapa kali mengancam melalui Juan Mata dan Wayne Rooney, serta Memphis Depay yang masuk pada pertengahan babak kedua menggantikan Jesse Lingard. Namun pertahanan yang dipimpin oleh John O'Shea tampil konsisten sepanjang pertandingan.
Kegagalan Setan Merah untuk mengonversi peluang yang cukup jarang mereka dapatkan berhasil dimanfaatkan oleh Sunderland yang tampil jauh lebih agresif. Delapan menit sebelum berakhirnya babak kedua, sepak pojok dari Wahbi Khazri berhasil disundul oleh Lamine Kone.
Gol tersebut dicatat sebagai gol bunuh diri dari David de Gea yang terkena bola ketika Martial mencoba membuang bola di dalam kotak penalti. Kekalahan 1-2 ini menyebabkan United akan semakin sulit mengejar Arsenal pada posisi empat besar.
Susunan Pemain
Sunderland (4-1-4-1): Mannone; Yedlin, Kone, O'Shea, Van Aanholt; Kirchoff (Rodwell 15'); N'Doye, Cattermole (Toivonen 85'), M'Vila, Khazri; Defoe (Borini 71').
Pemain pengganti tidak dimainkan: Pickford, Brown, Honeyman, Matthews.
Kartu kuning: DeAndre Yedlin (38'), John O'Shea (46').
Pencetak gol: Wahbi Khazri (3'), David de Gea (82' - gol bunuh diri).
Manchester United (4-2-3-1): De Gea; Darmian (Love 37'), Blind, Smalling, Borthwick-Jackson; Carrick, Schneiderlin (Keane 86'); Lingard (Memphis 62'), Mata, Martial; Rooney.
Pemain pengganti tidak dimainkan: Romero, Herrera, Pereira, Weir.
Kartu kuning: Wayne Rooney (46'), Juan Mata (58'), Michael Carrick (59').
Pencetak gol: Anthony Martial (39').






0 nhận xét:
Đăng nhận xét