Mantan striker Arsenal dan Leicester City, Alan Smith, menyebutkan bahwa pertarungan kedua mantan timnya pada Minggu (14/2) merupakan laga penentuan bagi keduanya, terutama Arsenal yang saat ini tertinggal lima poin dari Leicester yang duduk di puncak klasemen.
The Gunners baru saja mengakhiri tren negatif mereka dengan kemenangan atas Bournemouth pada pekan ke-25. Itu merupakan kemenangan pertama mereka dalam lima laga terakhir.
"Arsenal harus yakin bahwa mereka dalam performa terbaik di laga-laga besar, dan ini (laga kontra Leicester City) adalah momen besar. Ini bisa menjadi saat yang menentukan musim mereka," ujar Smith seperti dilansir Sky Sports.
"Jika mereka bisa melalui itu, maka mereka akan memiliki kepercayaan diri besar untuk sisa akhir musim ini."
Menurut Smith kemenangan kontra Leicester akan mampu menjadi penegas bahwa The Gunners benar-benar sudah bangkit setelah sempat paceklik kemenangan di empat laga.
"Bournemouth adalah pertandingan yang harus mereka menangkan setelah empat pertandingan tanpa kemenangan. Mereka telah kehilangan kepercayaan diri mereka, keyakinan, dan momentum, jadi kemenangan itu membawa mereka kembali ke jalur dan kemenangan pada hari Minggu (kontra Leicester) akan menguatkan mereka kembali ke jalur."






0 nhận xét:
Đăng nhận xét