Kepindahan Pep Guardiola ke Manchester City bisa saja membuat Lionel Messi memutuskan untuk hengkang dari Barcelona dan mengikuti jejak mantan pelatihnya tersebut, seperti yang dituturkan oleh Harry Redknapp.
Sebelumnya Guardiola memang telah mengumumkan dirinya akan meninggalkan Bayern Munchen pada akhir musim, dan kini semuanya sudah menjadi jelas ketika Guardiola secara resmi akan menjadi suksesor Manuel Pellegrini di Etihad Stadium. Guardiola dikontrak selama tiga musim, dan Redknapp percaya hal ini bisa menjadi awal kedatangan sejumlah pemain terbaik dunia ke Manchester City.
"Pep Guardiola akan mengetahui bagaimana mendapatkan keseimbangan di sana. Anda juga bisa membayangkan ia akan membawa satu atau dua pemain besar ke sana," kata Redknapp seperti dilansir Express.
"Bisakah kita melihat Lionel Messi datang ke Premier League? Jelas ia memiliki sebuah hubungan yang luar biasa dengan Guardiola ketika berada di Barcelona. Anda tak bisa memasukkan apapun di masa lalu pada Manchester City. Mereka memiliki sumber daya untuk melakukan apapun yang mereka inginkan."
Sebelumnya Guardiola juga sempat mengatakan dirinya ingin membawa Lionel Messi bagi klub barunya. Dengan kekuatan finansial yang dimiliki oleh Manchester City saat ini dan hubungan Guardiola dengan Messi yang sangat baik, bisa saja rencana tersebut akan bisa terwujud.






0 nhận xét:
Đăng nhận xét