​Gelandang PSG, Thiago Motta, merasa yakin bahwa Jose Mourinho akan mampu membawa Manchester United kembali berjaya jika benar akan ditunjuk sebagai manajer baru mereka menggantikan Louis van Gaal pada Juli 2016.

Isu bahwa Mourinho sudah sepakat menangani klub bermarkas di Old Trafford tersebut terus berhembus sejak awal Februari 2016. Sebelumnya Mourinho sendiri sudah digadang-gadang akan melatih Wayne Rooney dkk setelah dipecat Chelsea pada Desember 2015.

​​Thiago Motta sendiri juga pernah merasakan tangan dingin Mourinho semasa pelatih Portugal itu melatih Inter Milan dan membawa klub Serie A itu meraih treble winners pada musim 2009/10 dengan menjuarai Coppa Italia, Serie A, dan Champions League.

"Dibutuhkan pelatih berani untuk pergi ke sana (Manchester United) sekarang, tapi Jose cukup berani. Selama tiga musim terakhir Manchester United bukanlah Manchester United yang dulu," kata Motta dikutip ​Mirror.

"Saya tahu akan ada tekanan pada Jose untuk membawa United meraih trofi lagi, tapi itu tidak akan mengganggunya. Dalam pengalaman saya Jose tidak merasakan tekanan, ia memiliki keyakinan pada kemampuannya. Jose yang Anda lihat dalam wawancara juga merupakan Jose yang dilihat pemain, dia sangat percaya diri."