Keputusan Chelsea untuk melepas Ramires ke Jiangsu Suning pada bursa transfer musim dingin dianggap sebagai langkah yang luar biasa dari sisi finansial, namun sampai saat ini mereka belum berhasil menemukan pengganti bagi pemain asal Brasil tersebut.
Mengingat bursa transfer musim dingin telah berakhir, kesempatan bagi Chelsea untuk mendatangkan pemain baru sudah tertutup. Hal ini menyebabkan mereka mulai memikirkan target-target yang ingin didatangkan pada bursa transfer musim panas yang akan dibuka pada Juni 2016.
Menurut laporan dari Independent, pemain yang kini masuk dalam incaran The Blues untuk menggantikan Ramires adalah gelandang Paris Saint-Germain, Blaise Matuidi. Tim London Barat ini dikabarkan siap mengajukan penawaran sebesar £39 juta untuk mendatangkan pemain asal Prancis ini.
Namun keinginan Chelsea untuk mendatangkan Matuidi ke Stamford Bridge akan terhalang kontrak yang mengikatnya di Parc des Princes hingga 2018, dan kontrak baru bagi pelatih utama PSG saat ini, Laurent Blanc. Selain itu, kemungkinan Chelsea untuk tidak berpartisipasi dalam kompetisi Champions League musim depan juga akan menyulitkan keinginan untuk mendatangkan pemain berusia 28 tahun tersebut.






0 nhận xét:
Đăng nhận xét