Gelandang Arsenal, Tomas Rosicky, menganggap dua rekannya, Alexis Sanchez dan Mesut Ozil, sebagai dua pemain kunci dalam usaha timnya meraih gelar Premier League yang terakhir kali mereka raih pada musim 2003/04.
"Mesut Ozil sempat absen dalam beberapa waktu musim lalu akibat mengalami cedera, jadi ia sulit menemukan ritme permainan. Kini sudah dimainkan secara penuh, dunia dapat melihat kualitasnya sebagai seorang pemain," ujar Tomas Rosicky dalam sebuah wawancara seperti dilansir dari Independent.
Saat ini Ozil menjadi pemain yang sangat penting bagi Arsenal dengan berbagai peluang yang ia ciptakan dan berhasil dikonversi oleh rekan-rekannya menjadi gol. Walau pada 2016 rekor assist-nya belum bertambah, saat ini pemain asal Jerman tersebut terus berusaha memberi kontribusi dengan menciptakan peluang.
"Ozil dan Alexis Sanchez adalah dua pemain yang dapat menjadi penentu hasil sebuah pertandingan. Keduanya memiliki kekuatan yang memadai untuk memberi kemenangan kepada kami, jadi mereka perlu tampil dengan baik untuk menjaga peluang kami mendapatkan gelar," tutup Rosicky terkait performa Alexis Sanchez dan Mesut Ozil musim ini.






0 nhận xét:
Đăng nhận xét