Chelsea dikabarkan akan melakukan pergerakan untuk mendatangkan Antoine Griezmann bila Eden Hazard menyeberang ke Paris Saint-Germain ataupun Real Madrid pada musim panas 2016. AS Roma tertarik untuk mendatangkan Gary Cahill dari Chelsea. The Blues kini disebut akan segera mewujudkan kepindahan pemain bertahan Borussia Dortmund, Matthias Ginter.
Berikut adalah rangkuman rumor transfer selengkapnya.
10. AS Roma Tertarik Boyong Gary Cahill
AS Roma disebut tertarik untuk mencapai kesepakatan dengan Gary Cahill sebelum bursa transfer Januari berakhir, seperti dikabarkan Express. Cahill dipercaya ingin hengkang dari Stamford Bridge setelah ia kalah bersaing dengan Kurt Zouma dan John Terry di jantung pertahanan Chelsea. Namun masih belum diketahui berapa dana yang akan ditawarkan untuk mewujudkan kepindahan Cahill ke Serie A.
9. Chelsea Buka Pembicaraan untuk Datangkan Matthias Ginter
Chelsea kini disebut telah masuk ke dalam persaingan untuk mendatangkan pemain bertahan Borussia Dortmund, Matthias Ginter, seperti dilansir Express. Pemain berusia 22 tahun tersebut memang disebut sebagai salah satu pemain dengan prospek terbaik di Bundesliga, dan ia juga telah menasbihkan dirinya menjadi salah satu sosok vital dalam permainan Borussia Dortmund dalam era Thomas Tuchel musim ini.
8. Aston Villa Optimis Bisa Boyong Mathieu Debuchy
Manajer Aston Villa, Remy Garde merasa sangat percaya diri bisa mendatangkan Mathieu Debuchy sebagai pemain pinjaman pada Januari, seperti dilansir Dailystar.
Pemain asal Prancis tersebut memang kini memang tak bahagia di Emirates Stadium karena sedikitnya menit bermain yang ia peroleh. Ia juga harus memperoleh jatah bermain lebih banyak untuk bisa tampil di Euro 2016 pada musim panas 2016.
7. Atletico Madrid Tawarkan Jackson Martinez untuk Ditukar Diego Costa
Atletico Madrid telah menawarkan Jackson Martinez kepada Chelsea sebagai bagian dari tawaran untuk mendatangkan Diego Costa, seperti dilansir Goal. Diego Simeone disebut ingin memboyong Costa kembali ke La Liga, meski prospek kepindahan sang pemain baru akan terjadi pada musim panas 2016 daripada di Januari.
6. Setan Merah Menunggu Detik-Detik Akhir Penutupan Bursa Transfer untuk Fellaini
AC Milan dikabarkan tengah mempertimbangkan tawaran untuk mendatangkan gelandang Manchester United, Marouane Fellaini. Namun menurut Express, Setan Merah akan menunggu hingga hari penutupan bursa transfer untuk mencapai kesepakatan. Pemain asal Belgia tersebut memang belakangan ini gencar disebut akan segera hengkang dari Old Trafford, menyusul performanya yang tak maksimal sejak didatangkan dari Everton.
5. Juan Cuadrado Tertarik Gabung Barcelona
Juan Cuadrado dikabarkan tertarik untuk bergabung dengan Barcelona ketika masa peminjaman yang ia jalani di Juventus berakhir, seperti dilansir Goal. Pemain sayap Chelsea tersebut kini telah menjalani 16 pertandingan di Serie A, namun Juventus dipercaya takkan memberikan kontrak permanen kepada Juan Cuadrado pada musim panas 2016 ketika masa peminjamannya berakhir.
4. Manchester United Siap Bajak Harry Kane dan Dele Alli
Manchester United kini siap untuk membajak dua bintang Tottenham Hotspur, Harry Kane dan Dele Alli, seperti dilansir Goal. Louis van Gaal disebut telah mengirimkan pemandu bakat dalam empat laga terakhir yang dijalani oleh Tottenham. Kedua pemain tersebut diproyeksikan untuk menambah kekuatan Setan Merah di lini depan yang tampil dengan begitu loyo pada musim ini.
3. Arsene Wenger Mengonfirmasi Serge Gnabry Segera ke Arsenal
Arsene Wenger telah mengonfirmasi bahwa pemain sayap Serge Gnabry akan kembali ke Arsenal dari West Bromwich Albion, seperti dikabarkan Dailystar. Pemain berusia 21 tahun tersebut bergabung dengan West Brom dalam kontrak peminjaman jangka panjang pada musim panas 2015, namun ia tak memperoleh banyak kesempatan untuk bermain.
2. Manchester City Pimpin Perburuan John Stones
Manchester City disebut kini tengah memimpin perburuan pemain bertahan Everton, John Stones, seperti dilansir Goal. Pemain berusia 21 tahun tersebut memang menjadi salah satu aset panas pada bursa transfer, bahkan Chelsea juga sempat menawarnya beberapa kali pada musim panas 2015. Kini Pellegrini digadang-gadang siap membajak usaha Chelsea dalam memburu Stones.
1. Chelsea Tertarik Boyong Antoine Griezmann untuk Gantikan Hazard
Chelsea dikabarkan akan melakukan pergerakan untuk mendatangkan Antoine Griezmann bila Eden Hazard menyeberang ke Paris Saint-Germain ataupun Real Madrid pada musim panas 2016, seperti dilansir Goal. Dana yang harus dikelurkan oleh Chelsea untuk memboyongnya juga tidaklah sedikit, karena Griezmann memiliki klausul rilis senilai 60 juta pound.






0 nhận xét:
Đăng nhận xét