Manajer Chelsea, Guus Hiddink mengungkapkan bahwa Diego Costa dan Eden Hazard kini fit dan siap bermain menghadapi Arsenal pada Minggu (24/1) dalam duel derby London.
Namun manajer asal Belanda tersebut mengaku bahwa kedua kubu kini tak menjadi rival secara langsung mengingat Arsenal berhasil berada dalam posisi terdepan dalam perburuan gelar, sementara The Blues justru tengah berusaha untuk keluar dari papan bawah.
"Tidak untuk saat ini, tidak untuk liga ini. Arsenal sedang berada dalam laju yang sangat baik. Mereka membuat sebuah pertarungan yang bagus untuk posisi puncak klasemen. Chelsea tengah berada di posisi bawah, itulah faktanya untuk saat ini," kata Hiddink pada Mirror.
Diego Costa direncanakan untuk bermain sejak menit pertama pada laga tersebut, namun Hiddink mengungkapkan bahwa dirinya akan memutuskannya belakangan sebelum memutuskan apakah akan memainkan Hazard sebagai starter ataupun dari bangku cadangan.
"Eden Hazard telah menjalani persiapan dengan sangat baik bersama fisioterapis hingga dua hari lalu ketika ia ikut serta dengan tim utama. Sejak hari Kamis (21/1), Hazard telah berpartisipasi penuh bersama skuat utama dalam sesi latihan. Jadi ia tersedia saat ini."
"Kami harus berhati-hati karena cedera terakhir yang ia terima. saya tak yakin apakah ia bisa bermain dalam 90 menit penuh. Kami akan menentukan apakah lebih baik menurunkannya sejak menit pertama atau sebagai pemain pengganti."






0 nhận xét:
Đăng nhận xét